Jumat, 14 Juli 2017

BINA SATRIA MULIA MEDAN

Kesereuan Kami dalam Workshop Pembelajaran APIK "Methodologi Pembelajaran APIK bagi guru-guru Bina Satria Mulia Medan" berlangsung 14-15 Juli 2017
Workshop Pembelajaran APIK guru-guru SD-SMP Bina Satria Mulia Medan

Sangat berkesan bagi kami mengikuti pelatihan yang berlangsung selama 14-15 Juli 2017 di sekolah Bina Satria Mulia.bersama mentor yang didatangkan langsung dari UMSU (Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara) yaitu Bapak Muhammad Arifin, S.Pd, MSi  (Dosen FKIP UMSU) & Ibu Rini Ekayati,SS,MA (DOSEN FKIP UMSU) . Banyak banget ilmu yang kami dapatkan selama 2 hari berlangsung . Pada hari pertama mulai step by step memperkenalkan diri, sharing sharing sejenak. setelah itu pak Arifin memperkenalkan diri beserta Ibu Rini. Pak arifin memberikan kami motivasi sebagai guru yang super & kreatif. perubahan setiap hari ny untuk menyongsong anak didik yang kita ajarkan, media-media yang perlu dilaksanakan dalam mengajar agak tidak monoton. salah satu nya pak arifin memberikan banyak slide, slide tentang pengalaman nya selama terjun langsung ke berbagai sekolah-sekolah. banyak aksi yang ditunjukkan pak arifin ketika mengajar.

Media "FISH BOWL" Ikan dalam Mangkuk


Nah... selanjutkan Ibu Rini Ekayati , Ibu Rini adalah sosok Dosen yang luar biasa, banyak hal yang saya sukai dari nya . salah satu nya adalah mengajar sambil berkarya. saya juga menyukai hal itu. Ibu Rini Mengajarkan kami banyak hal untuk berbisnis, salah satu nya memperkenalkan Medsos agak tidak ketinggalan Jaman . Itu bahasa Keren nya pemirsa .. hehehe. Selain kita dapat ilmu & terkenal yang paling penting mendapatkan uang yang halal kan sob.. banyak keseruan kami selama pelatihan ini loh... banyak manfaat yang benar-benar membuat inspirasi. ga sia-sia deh workshop pembelajaran APIK.

Keesokan harinya yaitu tanggal 15 Juli 2017, adalah hari terakhir kami dalam pelatihan ini. eiisstt.. ada yang lupa sebelum saya ceritakan kan pengalaman hari ini agak balik dulu yo yang kemarin. jadi kami para guru diajak untuk bermain peran layak nya siswa. itu seru banget... namanya "FiSH BOWL" Ikan dalam mangguk. Jadi dibuatlah semi lingkaran lalu ditengah nya di letakan 5 kursi. diduduki oleh 4 siswa yaitu kami para guru. yang lain mendengarkan , kemudian masing masing menyimak siapa yang ingin pintar berebut duduk di kursi yg masing kosong, atau istilah keren nya "Kursi Keramat" . saling bergantian dan seterusnya.
Selanjutnya ada namanya Media "SNOW BALL" yaitu saling melempar kertas yang di remas sampai menjadi bentuk bola . kami para guru 1 orang menjadi guru dan 4 lain nya perwakilan sebagi ketua (Siswa). setelah selesai materi setiap ketua wajib menyampaikan kepada anggota tentang materi yang telah didiskusikan tadi. setelah itu masing masing membuat pertanyaan. go..go..go... "Are you Ready " .. Kata pak arifin.. Masing masing melempar kertas kearah yang berlawanan . suasana Riuh dan bergembira.

Sedang Berselfie Ria ..
kembali ke tanggal 15 Juli 2017, finally kami belajar buat Blog . so many function for us. termasuk saya . sebenar nya saya juga sudah ikut dalam blog online shop,, tapi yang ini komunitas kami , sekolah kami tercinta yaitu Bina Satria Mulia tepat nya di jalan alumunium 1 No.10 . Thanks you so much Bapak Arifin & Ibu Rini yang tlah mentransfer ilmu nya kepada kami ,sangat bermanfaat sekali. terkhusus buat Bapak Ketua Yayasan, Zulaspan Tupti, SE, MSi beserta Ibu Kepala Sekolah SD-SMP, Ramena Junimarni Pasaribu, SE kami yang paling cantik. Semoga kedepan nya kami Para Guru dapat mengajarkan dengan media media yang baru dan inovasi yang lebih baik lagi.
sekian dari saya...

Salam Hangat Fitri Anggraini, S.Pd



3 komentar:

  1. mantap lanjutkan terus.. saya alumni bina satria angkatan 96 smga sekolahku jadi contoh untuk yunior2 disana untuk terus maju dan pantang menyerah

    BalasHapus
  2. saya HERA BUANA salah satu murid yang diperhitungkan pada jaman itu.. tlp.081216983684.. saat sekolahku berjuang menjadi yang terbaik.. selesai dari sekolah saya merantau keseluruh indonesia mengembangkan bakat mesin.. sekarang saya jadi enginering yang diperhitungkan.. setelah 19 tahun saya kembali ke medan untuk mengembangkan sayap di kampung sendiri.. saya berharap dapat diundang sekolah untuk berbagi pengalaman untuk adik2 yuniorku semoga kedepan jadi seperti yang diinginkan

    BalasHapus